News Update :

Info Bola: Inilah Tiga Proyek Utama Pengembangan PSSI

Tuesday, July 30, 2013

logo pssi Rapat Komite Eksekutif (EXCO) PSSI yang digelar Senin (30/7/13) di Kantor PSSI, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, mengambil sejumlah keputusan terkait implementasi hasil Kongres PSSI 2013 di Surabaya, 17 Juni lalu.


Lewat rilisnya, PSSI mengatakan bahwa FIFA merespon baik hasil pelaksanaan kongres tersebut. Respon yang sama juga ditunjukkan oleh Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) dan Federasi Sepak bola negara-negara ASEAN (AFF).


Dalam rapat tersebut, PSSI memutuskan tiga agenda prioritas yang menggandeng organisasi sepak bola tingkat regional hingga dunia dalam pelaksanaannya.


Agenda tersebut yang pertama adalah pengembangan organisasi PSSI dan Timnas. Kedua, pembentukan liga profesional baru sebagai bentuk unifikasi dua liga yang saat ini ada, dengan tenggat waktu 2014, serta yang ketiga adalah restrukturisasi Asosiasi Provinsi (dulu Pengurus Provinsi) dan liga amatir.


Untuk agenda pertama berupa pengembangan organisasi PSSI dan Timnas, PSSI akan mengimplementasikan Program Asistensi Finansial (FAP) FIFA untuk memperkuat manajemen dan administrasi.


Sedangkan untuk pengembangan teknik sepak bola dan usia muda, perwasitan serta Badan Tim Nasional (BTN), PSSI akan bermitra dengan FIFA lewat sejumlah program, seperti Adidas BALL dan GOAL Project.


FAP pada intinya adalah bantuan dana dari FIFA untuk anggotanya dengan tujuan pengembangan sepak bola. Penggunaan dana ini diawasi dengan ketat dan harus selalu dipertanggungjawabkan.


GOAL Project adalah program pengembangan yang dibuat secara spesifik oleh tiap-tiap anggota FIFA, dengan bentuk yang berbeda-beda di setiap anggota. Sedangkan Adidas Ball adalah suplai bola dari FIFA dan Adidas.


Untuk program pengembangan Liga Profesional, termasuk didalamnya adalah manajemen liga, club licensing (standarisasi klub) serta pemberdayaan klub, PSSI menggandeng FIFA, AFC serta UEFA (Asosiasi Sepak bola Uni Eropa) dan DFB (liga Jerman).


“Sebelum Kongres di Surabaya, PSSI sebetulnya sudah menjalin komunikasi secara intens dengan UEFA, mereka menjadi partner sekaligus sumber kami,” kata Sekjen PSSI, Joko Driyono.


“Untuk club licensing, harus mendapat persetujuan dari AFC namun dengan mandat dari FIFA. (Club licensing) sebetulnya harus diterapkan pada 2013,” kata Joko.


Joko menjelaskan bahwa UEFA menjadi barometer integritas liga dengan standar yang tinggi. “UEFA sudah terdepan, bahkan telah menambahkan financial fair play,” ia menjelaskan.


Dalam pembentukan liga profesional, PSSI ingin menjalin kerjasama juga dengan asosiasi sepak bola di sejumlah negara maju Eropa dan Asia, seperti KNVB (Belanda), DFB (Jerman), JFA (Jepang) dan negara-negara lainnya. Exco memerintahkan sekjen untuk memimpin langsung rencana ini.


Exco juga memerintahkan sekjen agar membentuk project officer, yang akan mengeksekusi proyek-proyek yang lain. Secara umum, Exco juga meminta sekjen membuat rencana kerja selama enam bulan ke depan dengan tujuan memperkuat kondisi keorganisasian. Agenda Kongres 2014 sudah ditetapkan pada bulan Januari, namun belum ada detail lebih lanjut.






via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://www.bolaindo.com/2013/07/31/inilah-tiga-proyek-utama-pengembangan-pssi/
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright Info Sepakbola 2013 | Design by Herdiansyah Hamzah and Borneo Templates
Thanks for Blogger.com and Google.com