Klub Persebaya Surabaya yang berkompetisi di Divisi Utama (DU) di bawah naungan PT Liga Indonesia meretas asa naik kasta ke kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) musim depan.
Kini, Uston Nawawi dkk sudah berada di pintu gerbang setelah memastikan lolos ke babak empat besar Divisi Utama. Kepastian ini setelah anak-anak asuh pelatih Tony Ho menumbangkan PSIS Semarang 2-0 pada laga lanjutan babak 12 besar Grup B di Stadion Arafuru Bumimoro, Surabaya, Minggu (25/08/2013).
Perolehan nilai tim berjuluk Bajul Ijo itu kokoh di puncak klasemen dengan nilai 11 dan tidak mungkin terkejar o para pesaingnya, yakni PS Bangka dan PS Biak yang mengumpulkan nilai 7 serta sama‑sama menyisakan satu pertandingan.
Persebaya mencatat rekor tidak pernah kalah dalam 19 laga sepanjang kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia sejak babak reguler hingga 12 besar. Kini, mereka menyisakan satu laga di Grup B melawan tuan rumah PS Bangka.
Pelatih Tony Ho mengingatkan seluruh pemainnya untuk tidak cepat puas diri dengan rekor tersebut, karena masih ada perjuangan yang harus dijalani di semifinal untuk merebut tiket promosi ke LSI musim depan.
“Target utama kami adalah lolos ke Liga Super, tapi kalau bisa merebut juara sekalian agar masyarakat Surabaya bangga. Anak‑anak harus tetap fokus dengan target itu,” katanya.
via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://www.bolaindo.com/2013/08/27/persebaya-du-menuju-pintu-gerbang-lsi/
0 comments:
Post a Comment