Kompetisi Divisi Utama (DU) asuhan PT. Liga Indonesia memasuki babak semifinal.
Empat tim yakni, Persebaya DU, Perseru Serui, Persikabo Bogor dan Persik Kediri siap berlaga. Undian babak semifinal pun telah dilakukan di kantor PSSI di Senayan, Jakarta, Selasa (3/9/2013) dengan dihadiri para perwakilan klub.
Perwakilan klub itu antara lain, Budi Harto (Asisten manajer Persikabo), Anang Kurniawan (Manajer Persik), Yance Banua (Asisten manajer Perseru) dan Muchlis Mubarok (Persebaya).
Dalam undian itu, Persikabo Bogor akan Persebaya Surabaya pada laga semifinal pertama yang akan digelar Minggu (8/9/2013) pukul 15.30 WIB di Stadion Manahan, Solo.
“Kami sudah siap untuk laga ini. Kami sudah bosan di divisi utama selama tujuh tahun,” ujar Budi Harto.
Di lain sisi, juga di stadion dan hari yang sama pukul 19.00 WIB, Persik Kediri akan meladeni perlawan Perseru Serui. Menanggapi hal ini, Anang Kurniawan, selaku manajer Persik mengaatakan hasil undian semifinal sudah sesuai keinginan. Dia pun menilai Perseru merupakan tim yang patut diwaspadai.
“Perseru tim yang layak masuk semifinal dan tentu merupakan tim kuat. Kami akan antisipasi itu,” tutup Anang.
Dua tim yang lolos ke final akan langsung naik kasta ke Indonesia Super League (ISL) musim depan. Sementara itu, peringkat keempat semifinal akan melakoni laga playoff melawan peringkat 15 ISL.
Berikut hasil undian semifinal divisi utama PT Liga Indonesia.
Semifinal 1
Minggu (8/9/2013) pukul 15.30 WIB, Persikabo Bogor vs Persebaya DU.
Semifinal 2
Minggu (8/9/2013) pukul 19.00 WIB, Persik Kediri vs Perseru Serui.
Perebutan tempat ketiga
Sabtu (14/9/2013). Kalah semifinal 1 vs kalah semifinal 2.
Final
Sabtu (14/9/2013) pemenang semifinal 1 vs pemenang semifinal 2.
via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://www.bolaindo.com/2013/09/03/inilah-hasil-drawing-divisi-utama-liga-indonesia/
0 comments:
Post a Comment