Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora), Roy Suryo berharap komposisi pemain di tim nasional Indonesia U-19 dipertahankan. Ia menganggap timnas U-19 bisa dijadikan pejuang Indonesia di kompetisi level yang lebih tinggi lagi.
“Saya mohon tidak ada gangguan, baik dari eksternal atau dari PSSI. Biarkan timnas U-19 dipertahankan. Jangan dibongkar pasang sehingga ketika di U-23 terpisahkan dan tidak termanfaatkan,” kata Roy Suryo di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (23/9).
Pernyataan ini sendiri diungkapkan oleh Roy Suryo menyusul prestasi yang ditorehkan timnas U-19 di Piala AFF U-19. Evan Dimas dkk. meraih gelar juara setelah menaklukan Vietnam.
Pencapaian itu diperoleh dengan cara yang tidak mudah. Indonesia sendiri dipaksa bermain imbang selama 120 menit oleh Vietnam.
“Vietnam tidak mudah dikalahkan karena mereka sudah enam tahun bersama. Kita juga harus melihat Malaysia U-23 yang bermain di Piala Menpora. Mereka solid dan sangat kompak. Jadi, saya berharap jangan diganggu. Tim ini harus dipertahankan agar kemudian solid,” jelasnya.
via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://www.bolaindo.com/2013/09/23/roy-suryo-berharap-komposisi-pemain-di-timnas-u-19-dipertahankan/
0 comments:
Post a Comment