Dilepas Persib, Djibril Coulibaly menerimanya dengan lapang dada. Agen Coulibaly, Doucore Mahamadou mengungkapkan, masalah cedera yang membuat pemainnya terdepak, bisa dipahami, karena Persib memiliki ekspektasi tinggi terhadap pemain.
Tapi, Doucore membantah cedera di jari kaki kanan Coulibaly kambuhan. Menurutnya, Coulibaly tak bisa tampil maksimal setelah membela Persib di East Java Tournament.
“Ia cedera saat di East Java Cup. Sebagai sama-sama orang sepak bola, kami bisa memahami keputusan Persib. Djibril pun juga bisa menerima keputusan ini,” kata Doucore, sebelum bertemu Djadjang Nurdjaman dan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Risha Adi Widjaya, di Graha Persib, kemarin.
Doucore juga membantah pemainnya tak dites medis oleh Persib. Berbeda dengan pemain lokal, tes medis untuk Coulibaly dan Konate malah dilakukan sebelum penandatanganan kontrak.
“Kami dulu tes medis sebelum sign kontrak dan hasilnya bagus. Tapi, saat itu dokter lebih serius memeriksa jantung daripada scan tulang secara lengkap,” ungkapnya. (tribunnews)
Follow twitter @bolaindo.com untuk mendapatkan berita terbaru sepakbola Indonesia!
———————————————————
Kabar bola dunia terkini -> klik kabarbola.com
via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/1dziDCf
0 comments:
Post a Comment