News Update :

Info Bola: Pelatih Persib: Kerja Keras Kunci Kalahkan Persiram

Saturday, January 18, 2014

Jajang Nurjaman


Mental tandang para pemain Persib Bandung memang belum teruji sepanjang pramusim ini. Lolos ke babak 8-besar turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014 bakal dijadikan momen bagi Pelatih Djadjang Nurdjaman untuk menguji mental anak asuhnya.


Laga pertama Persib di Grup B melawan tim asal Papua, Persiram Raja Ampat yang menjadi jawara Zona Sulawesi-Papua. Tim besutan Gomes de Alivera ini berhasil meraih dua kemenangan dari PSM Makassar (2-1), Perseru Serui (4-3) dan menahan imbang tuan rumah Persipura Jayapura (2-2).


Torehan Persiram memang tak secemerlang Maung Bandung yang meraih angka sempurna 9 poin, hasil dari tiga kemenangan melawan Persita Tangerang (7-1), Persijap Jepara (2-0) dan Pelita Bandung Raya (2-1).


Kendati demikian, Djadjang ogah jemawa. Dia tetap akan mewaspadai Mbida Messi dkk. Terlebih, Persib sendiri tidak bisa tampil dengan kekuatan penuh menyusul akumulasi katu kuning yang di dapat Tantan, praktis pelatih yang akrab disapa Janur ini hanya bisa memaksimalkan satu striker, karena Sigit Herman tak diboyong.


Di laga keempat turnamen IIC ini, Djanur memang dituntut memutar otak. Sebab masalah tak hanya bertumpuk di sektor depan, lini tengah pun ditinggal dua gelandang bertahan Hariono dan M Taufiq. Hariono belum pulih benar meski sudah ikut ke Solo, sementara Taufiq menjalani perawatan di rumah sakit.


“Untuk Fortune Udo, saya belum bisa pastikan akan menurunkan dia. Dia baru sekali ikut latihan, tapi kita lihat saja nanti perkembangannya seperti apa. Babak 8 besar ini bagus untuk menguji mental anak-anak bermain di luar kandang,” kata Janur, Sabtu (18/1).


Pelatih yang akrab disapa Janur ini meyakini, jika seluruh pasukannya mampu bekerja keras, kelelahan pemain akibat menjalani jadwal pertandingan super padat, serta absennya lima pemain penting, akan teratasi.


Djanur mengatakan, kemungkinan besar dia akan kembali menerapkan skema yang sama seperti laga sebelumnya saat mengalahkan Pelita Bandung Raya (PBR) 1-0. Yakni Abdul Rahman diplot sebagai center back untuk mengisi posisi Ahmad Jufriyanto yang dipasang sebagai gelandang bertahan.


“Persaingan di babak delapan besar pasti semakin berat. Kita harus kerja lebih keras lagi. Apalagi ini pertandingan pertama, menentukan langkah kita berikutnya. Tetapi saya tetap optimis jika semua pemain mau bekerja keras, kita pasti bisa memenangkan pertandingan nanti,” ujar pelatih berusia 55 tahun ini. (soccer)


Perkiraan susunan pemain:

Persib Bandung (4-2-3-1): I Made Wirawan; Supardi, Vladimir Vujovic, Abdul Rahman, Tony S; Ahmad Jufriyanto, Makan Konate; Atep, Firman Utina (C), Ridwan; Ferdinand

Pelatih: Djadjang Nurdjaman.

Persiram Raja Ampat (3-5-2): Galih Sudaryono; Kubay Quaiyan, Leonard Tupamahu, Elvis Herawan; Sa`anun Al Qadry, Ortizan Solossa (C); Imanuel Padwa, Mbida-Messi, Moses Banggo; Marco Kabiay, Steven Anderson Imbiri.

Pelatih: Gomez de Oliveira.


Follow twitter @bolaindo.com untuk mendapatkan berita terbaru sepakbola Indonesia!


———————————————————


Kabar bola dunia terkini -> klik kabarbola.com






via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/1dKr5xA
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright Info Sepakbola 2013 | Design by Herdiansyah Hamzah and Borneo Templates
Thanks for Blogger.com and Google.com