News Update :

Info Bola: Pelatih Persib Puas Tutup Pramusim Dengan Kemenangan

Tuesday, January 28, 2014

Djadjang Nurdjaman Torehan sempurna berhasil dilalui Persib Bandung pada laga uji coba terakhir jelang kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014. Atep Rizal dkk unggul telak 4-0 dari tim Thailand Raj Pracha FC, di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Selasa (28/1).


Gol Pembuka kemenangan Maung Bandung lahir dari pemain mudanya Rudiyana menit ke-61, setelah itu kran gol terus mengalir dari kaki Makan Konate menit ke-65, serta dua gol Tantan menit ke-75 dan 90.


Pelatih Djadjang Nurdjaman pun dipuaskan dengan torehan pamungkas anak asuhnya sepanjang pramusim. Tak hanya itu, dia juga mengaku gembira Persib bisa kembali mendapatkan kesempatan pemanasan, sebelum melakoni laga perdananya di ISL melawan Sriwijaya FC, Minggu (2/2).


Kemenangan dari Raj Pracha FC ini pun dikatakan Janur sebagai bukti jika pasukannya tidak larut dalam euforia kemenangan setelah sukses menembus partai final turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014.


“Saya ucapkan selamat untuk semua pemain yang berhasil memenangkan uji coba terakhir ini. Apa yang kami cari cukup dan kita dapatkan, terutama nuansa pertandingannya, walaupun tidak gampang,” ucap pelatih yang akrab disapa Djanur ini setelah laga.


Sekalipun Persib memetik kemenangan, Djanur juga mengakui jika hasil positif tersebut harus diraih dengan kerja keras. Terlebih di babak pertama, dia memang melihat anak asuhnya cukup kesulitan menembus gawang lawan, sehingga belum mampu membuat gol di 45 menit pertama.


“Dominasi pemain kami cukup bagus walaupun ada beberapa pemain yang jarang dimainkan sejak awal seperti M Agung (Pribadi) dan Sigit (Hermawan). Tidak ada M Ridwan dan Supardi dan Ferdinand Sinaga tidak jadi soal. Evaluasinyan penyelesaian akhir memang masih kurang, ini pekerjaan rumah kita yang ahrus segera diatasi,” tandas Janur. (Soccer)






via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/1dM9LoI
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright Info Sepakbola 2013 | Design by Herdiansyah Hamzah and Borneo Templates
Thanks for Blogger.com and Google.com