News Update :

Info Bola: Timnas Indonesia Akan Jajal Timnas Kanada

Saturday, January 18, 2014

Timnas Senior


Tak mau gagal lagi di ajang Piala AFF, timnas Indonesia direncanakan akan melakoni 14 pertandingan uji coba internasional guna memantapkan skuad jelang Piala AFF 2014.


Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN) Sefdin Syaifudin. Menurutnya, laga uji coba bisa digelar di dalam maupun luar negeri.


BTN berencana mengundang Timnas Kanada sebagai lawan perdana Timnas Merah Putih. Namun, rencana tersebut belum final karena BTN masih terus menjalin komunikasi dengan federasi sepak bola Kanada.


BTN juga tak menutup kemungkinan menjalin komunikasi dengan federasi sepak bola negara lain sebagai langkah antisipasi jika timnas Kanada batal.


“14 laga uji coba itu akan digelar di dalam dan luar negeri. Seluruhnya uji coba internasional. Salah satunya melawan Kanada dan akan bermain di sini,” kata Sefdin kepada wartawan.


Lebih jauh, Sefdin menjelaskan hingga saat ini skuad timnas masih dalam proses pembentukan. Direncanakan pelatih Alfred Riedl akan mengumpulkan pemain baru tanggal 25 Febuari mendatang.


Kesempatan itu akan digunakan sebagai persiapan akhir Kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, 5 Maret 2014.


“Laga melawan Arab Saudi sudah tak menentukan sehingga digunakan untuk persiapan sebelum ke Piala AFF,” tutup Sefdin. (Inilah)


Follow twitter @bolaindo.com untuk mendapatkan berita terbaru sepakbola Indonesia!


———————————————————


Berita sepakbola manca -> klik mesingol.com






via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/Kesoeg
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright Info Sepakbola 2013 | Design by Herdiansyah Hamzah and Borneo Templates
Thanks for Blogger.com and Google.com