News Update :

Info Bola: Pertemuan Menpora & 18 Klub Deadlock

Monday, April 27, 2015

Ini yang Diharapkan Petinggi Persebaya dan Persiram dari Menpora

PERTEMUAN Menpora Imam Nahrawi dengan klub ISL di kantor Kemenpora Senayan, Jakarta, Senin (27/4) mengalami kebuntuan.

Kedua pihak memilih jalan berbeda, Kemenpora ingin kompetisi dijalankan di bawah tim transisi, sementara klub ingin di bawah PSSI.

Namun Menpora Imam sempat menyebutkan, segera mencabut larangan kepolisian atas laga ISL/QNBL.

“Kompetisi bisa dijalankan dengan 18 klub,” kata Menpora, saat meninggalkan kantornya usai peryemuan yang berlamgsung deadlock itu.

Menpora yang menginginkan pertemuan dilanjutkan, namun perwakilan klub dan PT Liga menolak  membahasnya dengan perwakilan Kemenpora, BOPI dan tim sembilan.

“Kami tidak mau melanjutkan rapat   kalau deputi yang memimpin,” tandas Aidil Fitri, CEO Borneo FC.

Ia juga mengatakan, klub tidak ingin kompetisi dijalankan tim transisi.

Menpora juga mengaku tengah mempertimbangkan pencabutan pembekuan PSSI. Namun permasalahannya belum bisa dilakukan. Apalagi, PSSI juga sudah memasukkan gugatan atas keputusan menteri ke Pengadilan Tata Usaha Negara(PTUN).

Terpisah Deputi Bidang V Kemenpora, Gatot Dewobroto mengatakan alasan dibentuknya tim transisi karena PSSI telah mengindahkan surat teguran sebanyak tiga kali yang dilayangkan oleh pihak Kemenpora.

“Kami melayangkan surat untuk menanyakan kenapa Arema dan Persebaya yang belum disahkan oleh BOPI tetap menjalankan pertandingan. Itu tidak dijawab oleh PSSI,” katanya.

Ia juga mengatakan, tim transisi akan bekerja hingga pembentukan kepenguusan baru PSSI.

Selain bertemu dengan PT Liga dan klub ISL, sejak pagi Menpora menerima sejumlah aktivis sepakbola. Menpora bertemu Ketua Badan Sepabola Rakyat Indonesia (BASRI) Eddy Sofyan, kemudian para pemain seperti Bambang Pamungkas, Zulkifli Syukur, Ramdani Lestaluhu, Bima Sakti dan lain-lain dalam naungan Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI), Ketua Komisi Olahraga Indonesia (KOI) Rita Subowo serta Himpunan Asosiasi SSB Indonesia (HASBI).

“Iya saya berterima kasih, banyak masukkan telah saya terima,” kata Menpora. (Sportanews)



via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/1EcDtDR
Share this Article on :

1 comments:

Blogger said...

Did you know that that you can make money by locking premium areas of your blog or site?
Simply join AdWorkMedia and run their Content Locking widget.

Post a Comment

 

© Copyright Info Sepakbola 2013 | Design by Herdiansyah Hamzah and Borneo Templates
Thanks for Blogger.com and Google.com