Timnas Indonesia U-23 yang dipersiapkan untuk SEA Games 2015 bersiap diri menghadapi “training center” (TC) terakhir sebelum berangkat ke Singapura guna bersaing dengan 11 negara di Asia Tenggara.
Asisten pelatih timnas Indonesia U-23, Mustaqim saat dikonfirmasi dari Jakarta, Kamis mengatakan, pada pemusatan latihan terakhir ini pihaknya memanggil 24 pemain atau lebih banyak dibandingkan dengan kuota yaitu 20 pemain.
“Ada beberapa pemain tambahan. Mereka pemain bertahan kanan dan kiri, stopper serta posisi striker,” katanya seperti yang dilansir tim media PSSI.
Menurut dia, dipanggilnya 24 pemain untuk menjalani pemusatan latihan terakhir bukan tanpa alasan yang salah satunya adalah untuk mengantisipasi jika ada pemain yang mengalami cedera sebelum berangkat ke Singapura.
“Selain untuk mengantisipasi cedera, kami menilai jika 20 pemain tidak efektif dan tidak bisa memainkan game internal,” katanya menambahkan.
Sesuai dengan rencana, pemusatan latihan terakhir bagi Timnas Garuda Muda akan dimulai 5 Mei. Hanya saja hingga saat ini belum ditetapkan lokasi yang akan digunakan. Ada tiga opsi yang muncul yaitu Surabaya, Yogyakarta dan Bali.
Timnas Garuda Muda pada SEA Games 2015 akan banyak diperkuat oleh mantan pemain Timnas Indonesia U-23. Sebut saja ada namaEvan Dimas, Hansamu Yama Pratama, Paulo Sitanggang, Putu Gede Juni Antara hingga Muchlis Hadi Ning Syaifulloh.
Selain itu, pelatih Aji Santoso juga sudah menyiapkan pemain yang sudah sarat pengalaman dikompetisi Indonesia Super League (ISL) seperti Alvin Tuasalamony, Adam Alis, Manahati Lestusen serta M. Nashir.
Pada kejuaraan dunia tahunan ini, Timnas Garuda Muda yang tergabung di Grup A bersama tuan rumah Singapura, Myanmar, Kamboja dan Filipina dituntut mampu meraih prestasi tertinggi karena pada SEA Games 2013 hanya meraih perak.
Persaingan di grup ini dipastikan akan ketat. Apalagi Myanmar dan Filipina saat ini menunjukkan kemampuannya. Kondisi ini harus diwaspadai oleh Evan Dimas dan kawan-kawan demi meraih medali emas. (Tribunnews)
via Bolaindo.com | Berita Bola Indonesia Terlengkap http://ift.tt/1I370Ej
0 comments:
Post a Comment